Bagikan
PP Lazisnu Akan Jadwalkan Agenda Madrasah ‘Amil Di Mukomuko
By Admin LazisNU | 15/10/2021 - 13:02 WIBKabar baik diperoleh saat Pengurus Cabang (PC) Lembaga Amil Zakat Infak dan Sedekah Nahdlatul Ulama (Lazisnu) Kabupaten Mukomuko bersilaturohim ke kantor PP Lazisnu di Gedung PBNU Jakarta, Kamis (14/10), pasalnya PP Lazisnu akan menjadwalkan agenda Madrasah ‘Amil di Kabupaten Mukomuko.
Ketua PP Lazisnu, KH. M. Wahib, MA, mengatakan Madrasah ‘Amil bertujuan untuk membimbing dan membekali pengurus atau calon pengurus Lazisnu terkait dengan pengelolaan zakat, infak, dan sedekah. Sehingga dengan madrasah tersebut dapat memahami tugasnya, termasuk cara mengelola dan mendorong masyarakat untuk sadar zakat.
“untuk pelaksanaan akan dijadwalkan pada tahun 2022, semoga dapat terealisasi,” jelas M. Wahib
Ketua PC Lazisnu Mukomuko meyambut baik rencana penjadwalan kegiatan Madrsah Amil yang akan diselenggarakan oleh PP Lazisnu. Menurutnya madrsah amil sangat dibutuhkan agar pengurus Lazisnu di semua tingkatan mampu memahami cara penghimpunan, pengelolaan dan pelaporan zakat infak dan sedekah.
“yang lebih penting lagi adalah agar mampu mendorong masyarakat sadar zakat, memahami kewajiban dan manfaat zakat,” jelas Wahid.
Dengan kemampuan tersebut tambah Wahid diharapkan potensi zakat, infak dan sedekah di Kabupaten Mukomuko yang sangat besar dapat dikelola dengan maksimal. Sehingga kemaslahatan umat akan tercipta melalui pengelolaan zakat, infak dan sedekah.
Acara Madrasah amil ini rencananya akan diikuti oleh calon amil utusan ranting NU, badan otonom, lembaga NU, dan takmir masjid. Dengan mengikuti madrasah amil tersebut diharapkan nantinya amil mendapatkan sertifikat amil syar’i.
“Sertifikat amil syar’i merupakan tolak ukur keabsahan amil baik secara agama maupun perundang-undangan yang berlaku,” tegas Wahid.
Mustopa, SHI