Beranda / Berita / Lazisnu PCNU Mukomuko Study BMTNU di Pringsewu
Lazisnu PCNU Mukomuko Study BMTNU di Pringsewu
Bagikan

Lazisnu PCNU Mukomuko Study BMTNU di Pringsewu

By Admin LazisNU | 09/01/2023 - 01:39 WIB

Lembaga Amil Zakat Infak dan Sedekah Nahdlatul Ulama (Lazisnu) PCNU Mukomuko, Rabu (4/01) melakukan study tentang Baitul Mal wat Tamwil Nahdlatul Ulama (BMTNU) di Lazisnu PCNU Kabupaten Pringsewu. Rombongan dari Lazisnu PCNU Mukomuko Wachid Nurshodik dan rekan-rekan diterima langsung oleh Ketua Lazisnu PCNU Pringsewu, Kabul Mulianto.

Dalam kesempatan tersebut Kabul memaparkan terkait perkembangan pergerakan Lazisnu di Kabupaten Pringsewu, baik terkait pengumpulan zis, pendistribusian serta menjelaskan tentang BMTNU yang sudah terbentuk dan beroperasi di Pringsewu.

“zakat infak dan sedekah (ZIS) yang kita himpun diharapkan mampu memberikan dampak positif secara langsung terhadap warga terutama warga NU, untuk itu perlu adanya wadah untuk menampung dan mengolah hasil himpunan ZIS tersebut. Untuk itu kami di Lazisnu Pringsewu membentuk BMTNU,” Jelas kabul

Dengan BMNTU, tambah Kabul, seluruh hasil penghimpunan ZIS akan dikelola dan dikembangkan, baik untuk simpan pinjam maupun untuk program lainnya. Sehingga konsep kemandirian ekonomi lambat laun akan terwujud.

Ketua lazisnu PCNU Mukomuko, Wahid mengucapkan terima kasih atas ilmu dan pengalaman yang telah dibagikan oleh Lazisnu PCNU Pringsewu. Ia berharap dengan hasil diskusi tersebut dapat segera mendirikan dan menjalankan BMTNU di wilayah Kabupaten Mukomuko.

“Sebenarnya kunjungan dan diskusi terkait BMTNU dengan lazisnu Pringsewu sudah kedua kalinya, namun sampai saat ini belum terwujud, harapanya untuk diskusi kali ini akan lebih memberikan pencerahan jalan segera terbentuknya BMTNU di Mukomuko,” harap Wahid.

MUSTOPA SHI

Kategori:
Sosial

Berita Terkini