Beranda / Berita / Lazisnu PCNU Mukomuko Adakan Peringatan HSN Sekaligus Rakor
Lazisnu PCNU Mukomuko Adakan Peringatan HSN Sekaligus Rakor
Bagikan

Lazisnu PCNU Mukomuko Adakan Peringatan HSN Sekaligus Rakor

By Admin LazisNU | 23/10/2022 - 00:08 WIB

Lembaga Amil Zakat Infak dan Sedekah Nahdlatul Ulama (Lazisnu) PCNU Kabupaten, Sabtu (22/10) selenggarakan peringatan hari santri nasional (HSN) sekaligus Rapat Koordinasi. Kegiatan dilaksanakan di halaman gedung Lazisnu WMC NU Kecamatan Sungai Rumbai.

Ketua Lazisnu MWCNU Kecamatan Sungai Rumbai, M. Amin Soleh sekaligus sebagai ketua panitia mengatakan bahwa kegiatan tersebut sebagai rangkaian memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, Hari Santri Nasional dan Rapat Koordinasi Lazisnu PCNU Kabupaten Mukomuko.

“Semoga semua rangkaian kegiatan berjalan lancar, serta Rakor yang diberi tema Penguatan Tata kelola dan Program ini benar-benar memeberikan pemahaman dan semangat baru dalam menjalankan program dan kegiatan Lazisnu,” harap Amin.

Ketua MWC NU Kecamatan Sungai Rumbai, Muhamad Nasihin mengaku senang dengan adanya Rakor di wilayah Kecamatan Sungai Rumbai. Ia berharap  dengan rangkaian kegiatan mulai dari peringatan maulid Nabi, Peringatan HSN dan Rakor Lazisnu PCNU Kabupaten Mukomuko ini membawa Lazisnu ke arah yang lebih baik

“Siang hari kita mengadakan Rakor, kemudian malamnya mengadakan gema sholawat,” Jelas Nasihin

Kegiatan yang diikuti oleh pengurus Lazisnu PCNU, Lazisnu MWCNU dan JPZISNU dimulai dengan acara seremonial pembukaan kemudian dilanjutkan dengan materi pelaporan yang disampaikan oleh Mustyaningsih, yang memaparkan perolehan penghimpunan dana serta pengeluaranya.

“untuk seluruh pengeluaran diharapkan ada bukti pengeluaranya, semisal pengeluaran untuk pembelian minyak Ambulance harus ada nota atau kwitansi pembelianya, belanja operasional juga harus ada buktinya, intinya seluruh pengeluaran harus dapat dipertanggungjawabkan supaya tercipta tertib administrasi,” jelas Mustyaningsih.

Setelah materi pelaporan dilanjutkan dengan materi tata kelola yang disampaikan oleh Mustopa yang menjelaskan tentang Tata kelola Lazisnu mulai dari Pusat sampai turunan di Lazisnu PCNU Kabupaten mukomuko yang dijabarkan melalui SOP.

Pada bagian akhir disampaikan tentang pemantapan program yang disampaikan oleh Ketua Lazisnu PCNU Kabupaten Mukomuko yang memberikan motivasi terkait tekad tulus ikhlas dalam menjalankan amanah di Lazisnu.

MUSTOPA SHI

Kategori:
Sosial

Berita Terkini